Soal OGN Kimia Tahun 2018
Sesuai dengan Informasi dari Pedoman Pelaksaan kegiatan OGN SMA SMK SMALB Tahun 2018 bahwa Kimia merupakan salah satu bidang yang akan di lombakan pada Olimpiade Guru Nasional. Maka dari itu jika Bapak dan Ibu merupakan salah satu peserta yang akan mengikuti kegiatan tersebut, sudah tentunya harus mempersiapkan diri dalam berbagai hal baik materi, pengetahuan ataupun kesiapan secara pribadi. Dan pada kesempatan artikel ini Admin akan membagikan contoh soal OGN Kimia yang telah di gunakan pada tahun-tahun sebelumnya di tingkat Provinsi.
Soal ini Admin sajikan sebagai bahan latihan bagi Anda dalam mempersiapkan diri dalam menjawab berbagai soal yang muncul nantinya pada kegiatan OGN yang sesungguhnya. Dengan memahami setiap soal dan kisi-kisi Anda akan mampu meningkatkan pemahaman materi yang akan hadir pada setiap soal. Berikut gambaran dari soal Kimia lengkap dengan link downloadnya:
Soal ini Admin sajikan sebagai bahan latihan bagi Anda dalam mempersiapkan diri dalam menjawab berbagai soal yang muncul nantinya pada kegiatan OGN yang sesungguhnya. Dengan memahami setiap soal dan kisi-kisi Anda akan mampu meningkatkan pemahaman materi yang akan hadir pada setiap soal. Berikut gambaran dari soal Kimia lengkap dengan link downloadnya:
Contoh Soal OGN 2018 Mata Pelajaran KIMIA
Berikut sekilas gambaran soal OGN Mata Pelajaran Kimia.
Jawablah semua soal di bawah ini dengan cara mengisi titik-titik yang terdapat pada
setiap soal
1. Seorang guru kimia akan melakukan pembelajaran kimia dengan kompetensi dasar pengetahuan “Mengelompokkan larutan ke dalam larutan elektrolit dan nonelektrolit serta larutan elektrolit kuat dan elektrolit lemah berdasarkan hantaran listriknya” di laboratorium melalui percobaan. Sebutkan penilaian keterampilan yang harus dilakukan oleh guru tersebut! (5 macam) ..., ..., ..., ... dan ...
2. Salah satu model pembelajaran dalam mengimplementasikan Kurikulum 2013 adalah model problem based learning (PBL), di mana tahapan pembelajarannya adalah sebagai berikut: (a) orientasi peserta didik kepada masalah, (b) mengorganisasi peserta didik untuk belajar, (c) membimbing penyelidikan individual maupun kelompok, (d) mengembangkan dan menyajikan hasil karya, (e) menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah. Peserta didik mengeksplorasi pengetahuan konseptualnya pada tahap ... .
3. Seorang guru kimia akan melakukan pembelajaran tentang Sifat, pH dan Peranan Larutan Penyangga dengan kompetensi dasar “Menganalisis peran larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup”, sebagai kegiatan pembuka pembelajaran, yang dilakukan guru kimia tersebut untuk memotivasi siswa adalah mengaitkan materi yang akan dipelajari dengan contoh nyata yang ada dalam kehidupan sehari-hari, yaitu ... .
4. Untuk membelajarkan kimia dengan kompetensi dasar “Menentukan hubungan kuantitatif antara pereaksi dengan hasil reaksi dari suatu reaksi kesetimbangan”, seorang guru perlu memahami karakteristik materi dan kemampuan awal siswa. Kemampuan awal siswa sebagai prasyarat untuk mencapai kompetensi dasar tersebut adalah (sebutkan 3) ..., ..., dan ... .
5. Seorang guru kimia kelas X akan membelajarkan kimia dengan kompetensi dasar “Memahami hakikat ilmu kimia, metode ilmiah dan keselamatan kerja di laboratorium serta peran kimia dalam kehidupan”. Jika pembelajaran diawali dengan kegiatan observasi, maka kegiatan pembelajaran yang dapat dilakukan oleh guru kimia tersebut adalah (sebutkan 2) ... dan ... .
5 soal di atas merupakan sekilas dari gambaran soal Kimia yang telah di gunakan pada tahun sebelumnya, selengkapnya mengenai soal tersebut lengkap dengan pembahsannya dapat Anda unduh pada link berikut ini dalam bentuk Pdf:
Download Soal OGN Kimia Tahun 2018
Persyaratan Akademik bagi Guru yang akan mengikut OGN 2018:
a. Guru yang unggul dilihat dari kompetensi pedagogik dan profesional:
1) Kompetensi pedagogik, yaitu pemahaman terhadap peserta didik, perancangan dan pelaksanaan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, dan pengembangan peserta didik untuk mengaktualisasikan kompetensi diri;
2) Kompetensi profesional, yaitu tingkat penguasaan materi pembelajaran secara luas dan mendalam, yang mencakup penguasaan materi kurikulum mata pelajaran di sekolah dan substansi keilmuan yang menaungi materinya, serta penguasaan terhadap struktur dan metode keilmuannya.
b. Guru yang menghasilkan karya pengembangan profesi atau karya inovatif dalam meningkatkan mutu pembelajaran
- Baca juga : Pedoman Pelaksaan OGN SMA SMK SMALB 2018
Olimpiade Guru Nasional (OGN) merupakan wahana bagi guru SMA/SMK/SMALB untuk menumbuhkembangkan semangat kompetisi akademik dan memotivasi guru SMA/SMK/SMALB dalam rangka peningkatan kompetensi agar mampu meningkatkan mutu pendidikan. Tujuan dilaksanakannya kegiatan OGN yaitu untuk:
1. Menumbuhkembangkan budaya kompetitif yang sehat di kalangan guru SMA/SMK/SMALB.
2. Meningkatkan wawasan pengetahuan, motivasi, kompetensi, profesionalisme, dan kinerja guru SMA/SMK/SMALB dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
3. Membina dan mengembangkan kesadaran ilmiah guru SMA/SMK/SMALB untuk mempersiapkan generasi muda dalam menghadapi era global.
4. Membangun komitmen guru SMA/SMK/SMALB untuk meningkatkan mutu pendidikan.
0 Response to "Soal OGN Kimia Tahun 2018"
Post a Comment